Setiap tikungan selalu ada kejutan
Kejutan perasaan dan hasil sebuah perjuangan
Dia datang tanpa perlu kau undang
Hadirnya mendadak dan akan menghujam begitu dalam
Yang kau perlukan adalah sebuah keyakinan
Bahwa dia datang dan pergi pasti karena ketentuan
Terkadang kau harus menanti bersama dengan sebuah kejemuan
Namun nanti kau kan tau hakikat sebuah kerinduan
Bisa bersabarkah dengan penantian?
Bisa bertahankah dengan godaan?
Padahal dia selalu menggoda dan meminta untuk diperjuangkan
Berbinar, berkilau, menarik kaki yang sulit dirayu walau sekedar
untuk berjalan
Sepertinya memang aku harus bersabar
Meremas hati agar ego dan nafsu tidak terus berkibar
Menelusuri rasa yang kata hati bisa jadi benar
Menata jiwa sampai datangnya sebuah kabar